en id

Elly D. Luthan


Elly D. Luthan lahir di Makassar, 27 Juli 1952 namun menetap di Jember sejak usia 4 tahun. Di sinilah Elly mulai mengenal kesenian rakyat karena diwajibkan belajar menari serta menyaksikan wayang wong, ketoprak, dan wayang kulit. Lambat laun, ia semakin tekun belajar menari dengan sejumlah guru, salah satunya Sarmanhadi, seorang sutradara wayang orang dan sering menjuarai kompetisi tari.

Pada tahun 1971, Elly pernah berikrar untuk berhenti menari karena akan melanjutkan pendidikan ke Sekolah Tinggi Teknik Nasional (STTN) Cikini. Namun selama kuliah, ia justru lebih sering bergaul di Taman Ismail Marzuki dan kembali aktif menari. Sejak saat itu, ia mulai membuat karya-karya pendek hingga menjadi salah satu koreografer andalan di Taman Mini sampai Istana Negara.

Elly banyak belajar dari guru-guru yang sebagian besar adalah seniman tari tradisi, antara lain S. Ngaliman, Laksmintorukmi, Retno Maruti, S. Kardjono, dan Bagong Kussudiarja. Unsur tradisi Jawa sangat melekat dalam karya-karya Elly. Meski demikian, Elly juga tertarik bereksplorasi dengan tari tradisi non Jawa.

Ia banyak mengangkat isu-isu perempuan dalam karya-karyanya, antara lain dalam “Kunthi Pinilih” (1997), “Wisik” (1999), “Gendari” (2000), “Tjut Nya’ Perempuan Itu Ada” (2003), dan “Drupadi Mulat” (2007). Elly mencoba menggali konsep ‘perempuan ideal’ melalui seni tari. Setelah belajar memahami Mahabarata, Ramayana, serta filosofi-filosofi tari, ia mulai menyadari bahwa menjadi perempuan tidak mudah. Menurutnya, setiap karya harus mengandung pesan yang relevan terhadap persoalan yang dihadapi oleh masyarakat sekarang. Namun ia menghindari penyajian yang kronologis sesuai urutan cerita.

Bersama suaminya, Deddy Luthan, Elly mendirikan Deddy Luthan Dance Company (DLDC) pada tahun 1990. DLDC aktif melakukan riset lapangan terhadap berbagai macam tari tradisi di berbagai daerah di Indonesia serta menggarap tari kontemporer dan modern berbasis tradisi.

Sign Up For Our Newsletter

Stay update and get our latest news right into your inbox